Minggu, 04 Desember 2011

MITOS PESUGIHAN SENDANG KUNING

Tempat keramat di Desa Kertamukti, Kecamatan Weleri, Kendal menjadi perburuan para pencari pesugihan. Tempat itu berada di lokasi wisata pantai Sendang Kuning. Konon, belakangan pesugihan banteng ini semakin diminati kalangan pengusaha. Orang datang kesana secara diam-diam.
Cara pintas mendapatkan harta kekayaan melalui wahana gaib ini memang banyak mengundang resiko. Tergantung besar tidaknya harta kekayaan yang diminta. “Pemuja pesugihan jumlah mereka bertambah banyak. Harta yang diminta rata-rata biasa-biasa saja. Tidak ada yang berlebihan hingga mengorbankan tumbal nyawa manusia. Paling-paling makhluk pesugihan hanya minta disediakan sesaji,” tutur salah seorang paranormal asal Semarang.
Tidak ubahnya pemuja pesugihan Banteng yang kondang di Kendal yang setiap waktu datang silih berganti untuk menemui makhluk halus pemilik harta kekayaan. Kekayaan akan diberikan pada orang yang memuja kekuatannya dapat dia datangkan sesuai dengan yang diinginkan. Disebutkan, makhluk penguasa pesugihan Sendang Kuning tersebut disebut Den Bagus Banteng.
Dirupakan sosok makhluk halus itu tidak ubahnya manusia biasa. Dia bertubuh tegap, berjenis laki-laki, punya kelamin, kaki dan tangan, namun kepalanya berwujud kepala banteng. Dia dalam persyaratan minta setiap selapan (35 hari) dilayani oleh istri peminta pesugihan sebagaimana suami sendiri. Konon, sosok pesugihan ini sebenarnya dikenal sangat ganas dan kejam. Tak segan-segan menghabisi para pemintanya sendiri hanya karena tumbal nyawa yang diinginkan tidak dapat dipenuhi.
Cerita-cerita mistis seputar keberadaan Den Bagus Banteng ini dengan orang yang memuja kekayaannya sampai sekarang masih tetap menjadi buah bibir masyarakat Kendal. Kabar yang berhembus pun menyebut peminta pesugihan ini diyakni masih tetap ada.
Namun, dari sekian banyak peminta itu berasal dari luar daerah. Mereka datang secara diam-diam ke pantai Sendang Kuning. Jika tidak membawa wong pinter sebagai pembuka alam gaib untuk berkomunikasi dengan Den Bagus Banteng, kadang sebagian diantaranya ada yang melakoni sendiri dengan bertapa. Tapi bagi yang berburu sendirian paling tidak harus memiliki bekal ilmu supranatural yang cukup kuat.
Sebab riskan, bisa-bisa bukan arwah Den Bagus Banteng yang mereka temui. Melainkan bangsa lelembut jahat yang menunggu kawasan keramat tersebut. Pasalnya, di kawasan pantai ujung kota Kendal ini oleh para ahli supranatural diterawang sebagai sarang berbagai jenis makhluk halus. Paling banyak hantu berwujud wewe gombel. “Den Bagus Banteng adalah penguasa alat lelembut kawasan pantai Sendang Kuning dan sekitar Kendal,” ujarnya tidak mau disebutkan namanya.
Siapa saja bisa menebus alam kegaiban Den Bagus Banteng asalkan ketika datang menghadapnya di Sendang Kuning sudah siap menghamba pada makhluk gaib tersebut. Seperti disebutkan, salah satu persyaratan menarik yang dibuat dengan peminta, adalah menjadikan istri peminta yang kedonyan itu sebagai budak nafsu Den Bagus Banteng.
Loading